Senin, 15 Agustus 2016

Belajar Mengajar SMP Al Musaa'adah


Pondok Pesantren  adalah suatu sistem pendidikan yang mendahulukan Al-Hikmatul Ilahiyah (Wahyu Allah) di atas ilmu yang paling tinggi, serta mengajarkan berbagai disiplin ilmu yang bersumber dari Al-Qur’an, Al-Hadist (Naqli), dan Ilmu pengetahuan (Aqli) yang di Asramakan (mondok) lebih utamanya. Serta melaksanakan sistem yang berdasarkan pada lima dimensi yaitu :
a.       At-Ta’lim        : Pengajaran (pemberian ilmu)
b.      At-Tarbiyah     : Pendidikan   (praktek    pelaksanaan  ilmu)
c.       At-Tahdzib      : Pembentukan Pribadi yang bermoral
d.      Al-Irsyad         : Nasehat   dan    petunjuk   yang   lahir  dari Kematangan & pengalaman baru
e.      At-Tarqiyyah   : Upaya  Peningkatan &  pengembang ilmiyah  lahir maupun batin

oleh karena itu,   Insya Allah Pondok Pesantren  Al-Musaa’adah Tikung tetap eksis dan konsisten melestarikan nilai-nilai luhur kuno (salafiyah) dan merespons nilai-nilai baru (modern) yang lebih urgen dan signifikan 
 المحافظة على القديم الصالح    والاخذ بالجديد الاصلح
Sebab, salah satu tujuan daharapan Pondok Pesantren Al-Musaa’adaTikung adalamencetak generasi muslim yang berkualitas lahir dan batin bermanfat bagi masyarakat, Nusa dan Bangsa.